Senin, 01 Agustus 2011

Goa Tabuhan




Goa Tabuhan ini berada di Pacitan,Jawa Timur yang letaknya ada di daerah Kabupaten Punung yg jaraknya 40 km dari pusat  kota Pacitan, di goa tabuhan ini terdapat banyak sisa-sisa bekas fosil manusia zaman purba dahulu. gua ini memiliki keindahan yaitu, sebuah akar batu yang bergantungan bila di pukul-pukul bisa menghasilkan bunyi irama gamelan-gamelan jawa. masyarakat sekitar mengatakan "air yang terdapat dalam gua tersebut adalah air suci , dimana mereka percaya air itu bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit, penyakit dalam tubuh maupun di luar tubuh". pada hari libur biasanya banyak para wisatawan yang berkunjung ke gua tabuhan, tiket masuk untuk masuk kedalam gua tersebut kira-kira hanya  3 ribu rupiah saja, karena di dalam gua itu sangat gelap, kita terkadang butuh jasa senter dari orang-orang di sekitar gua tersebut bayar jasanya hanya 5 ribu rupiah, untuk masuk kedalam tidaklah jauh, jaraknya cukup lumayan dekat, sekitar 40 meter saja di dalam gua itu, di dalam gua kita harus berhati-hati karena tempatnya yang gelap dan tidak besar itu, jika tidak kepala kita bisa terbentur oleh batu yang berada di atas gua. jikalau banyak pengunjung yang sudah mulai berdatangan , ada beberapa orang yang asli dan khusus dari dearah sekitar goa tersebut datang untuk menghibur para wisatawan, mereka menghibur para pengunjung dengan cara, bernanyi lagu daerah mereka sambil diantara mereka memukul batu-batu yang bisa menghasilkan suara alunan gamelan jawa itu.

Kamis, 07 Juli 2011

Monumen Tugu Pahlawan Surabaya


Monumen Tugu Pahlawan ini adalah Markah tanah kota Surabaya .hmm.. katanya sih tingginya itu sekitar 41,15 meter. Tugu di dirikan pada tanggal 10 november 1945 di surabaya dan di resmikan pada tanggal 10 november 1952 oleh ir.soekarno dengan tujuan untuk mengenang sejarah perjuangan Arek-arek Suroboyo dalam mempertahankan kemerdekaan dengan melawan pasukan Sekutu bersama Belanda yang ingin menjajah kembali indonesia.. nah maka dari situ orang-orang di surabaya setiap tanggal 10 november mereka selalu mengenang peristiwa yang dimana banyak pahlawan-pahlawan yg gugur pada pertempuran itu sampai-sampai adanya pahlawan yg tidak di kenal.